This awesome blogger theme comes under a Creative Commons license. They are free of charge to use as a theme for your blog and you can make changes to the templates to suit your needs.
RSS

Lowongan Kerja di LSM

Konsil LSM Indonesia merupakan organisasi yang beranggotakan 93 LSM yang tersebar di 13 provinsi di Indonesia dengan visi terwujudnya kehidupan LSM yang sehat dan kuat, yakni LSM yang hidup di dalam lingkungan politik dan hukum yang bebas dan demokratis berdasarkan "rule of law" dan mampu mempraktekkan prinsip-prinsip dan mekanisme akuntabilitas demi meningkatkan kepercayaan dan dukungan publik terhadap gerakan organisasi masyarakat sipil.

Lembaga ini memiliki misi memperkuat kesadaran dan kapasitas LSM untuk mempraktekkan prinsip tata kelola dan mekanisme akuntabilitas yang baik, mendorong terwujudnya lingkungan politik, hukum dan tata kelola pemerintahan yang kondusif bagi tumbuh dan berkembangnya LSM yang sehat dan akuntabel dan mendorong terjadinya perubahan sosial untuk mewujudkan masyarakat sipil yang sehat.

Untuk menjalankan program Konsil LSM Indonesia dalam 2 (dua) tahun ke depan, kami membutuhkan 2 (dua) orang staf untuk mengisi posisi "Manajer Program Advokasi" dan "Manajer Program Publikasi dan Informasi" dengan kualifikasi sebagai berikut:

Manajer Program Advokasi

1. Pendidikan minimal S1 lebih diutamakan dari jurusan Sosiologi, Hukum, atau Ilmu Politik;
2. Berpengalaman kerja sebagai program officer dalam bidang advokasi di Organisasi Masyarakat Sipil minimal 3 (tiga) tahun;
3. Memiliki kemampuan bahasa Indonesia dan Inggris yang baik (lisan maupun tulisan);
4. Memiliki keterampilan menulis dengan baik;
5. Mampu menyusun proposal dan laporan program;
6. Memahami daur kegiatan advokasi;
7. Berpengalaman memimpin kegiatan advokasi;
8. Memiliki kemampuan analisis kebijakan yang baik;
9. Memahami penyusunan Legal Drafting;
10.Memiliki jaringan yang luas dengan organisasi masyarakat sipil, pemerintah, swasta dan lembaga donor;
11.Memiliki kemampuan lobi, mediasi dan negosiasi;
12.Memahami pendekatan "pendidikan untuk orang dewasa";
13.Terampil menggunakan komputer, program Microsoft Office (MS Word, Excel, Power Point), dan Internet;
14.Memiliki kemampuan manajerial yang baik, dan mampu bekerja dalam tim;
15.Bersedia bekerja penuh waktu serta melakukan perjalanan ke wilayah-wilayah kerja Konsil LSM Indonesia.

Manajer Program Publikasi dan Informasi
1. Pendidikan minimal S1, lebih diutamakan jurusan jurnalistik dan komunikasi;
2. Berpengalaman minimal 3 (tiga) tahun dalam bidang publikasi di media dan organisasi masyarakat sipil
3. Memiliki kemampuan bahasa Indonesia dan Inggris yang baik (lisan maupun tulisan);
4. Memiliki keterampilan menulis dan menyunting dengan baik;
5. Memahami website Content Management System (CMS) dan pengelolaan media komunikasi (email dan mailing list);
6. Terampil menggunakan komputer, program Microsoft Office, (MS Word, Excel, Power Point) dan internet;
7. Berpengalaman mengelola newsletter dan penerbitan buku;
8. Memiliki jaringan yang luas dengan kalangan media;
9. Mampu menyusun proposal dan laporan program;
10.Memiliki kemampuan manajerial dan analisis yang baik;
11.Mampu bekerja dalam tim;
12.Bersedia bekerja penuh waktu, serta melakukan perjalanan ke wilayah-wilayah kerja Konsil LSM Indonesia.

Bagi yang berminat untuk mengisi posisi-posisi tersebut di atas, harap mengirimkan surat lamaran melalui pos atau email dengan melampirkan riwayat hidup, foto copy Ijazah, foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)/SIM dan pas foto ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar. Surat lamaran ditujukan ke :

Direktur Eksekutif Konsil LSM Indonesia
Jl. Kerinci XII No. 11 - Kebayoran Baru Jakarta 12120
Telp/Fax 6221-7257322
Email : lusi.herlina@konsillsm.or.id, sekretariat@konsillsm.or.id

paling lambat 29 Januari 2010 0 komentar